Teknik informatika merupakan salah satu jurusan yang mempunya magnet yang sangat tinggi bagi lulusan SMA/SMK Sederajat, "teknik informatika mengucapkanya saja sudah terkesan hebat apalagi kuliah dijurusan tersebut", mungkin itulah yang ada dipikiran calon mahasiswa teknik informatika. Dengan pesatnya perkembangan teknologi informasi saat ini, lulusan jurusan ini sangat dibutuhkan dalam berbagai bidang dan industri.
Namun kalian harus tahu, bahwa masih banyak orang yang so tahu dengan jurasan ini, sehingga banyak banget kata - kata yang sering didengar tentang jurusan ini hingga menimbulkan mitos - mitos yang menyebabkan calon mahasiswa menjadi ragu untuk memilih jurusan teknik informatika.
Katanya Jurusan Teknik Informatika itu Harus Pintar Matematika
Kata - kata yang paling sering didengar kalau masuk teknik informatika itu harus pintar dan jago matematika, sehingga membuat para calon mahasiswa di jurusan ini menjadi ragu, apalagi orang yang jeblok matematika auto kabur.
Faktanya Padahal ga harus pintar matematika minimal bisa dan memahami khusunya logika dan pemecahan masalah, intinya kalian jangan malas, harus niat dan mau belajar. Jika kalian pintar, jago dan mahir matematika disarankan untuk masuk dibidang AI, Data Sains, HVC, Game Dev dan NLP.
Jujur saja, admin juga kalau soal matematika ga begitu pintar, apalagi admin lulusan SMK jurusan otomotif pula yang notabene pelajaran MTK dan lain - lainnya jauh beda. Memang awalnya kita dipaksa dengan kalkulus pada semester awal, dilanjutkan statitika dasar sampai lanjut, metode numerik, logika matematika, riset operasional, dan mata kuliah lainnya yang berhubungan dengan angka, hitungan, serta logika. Seperi yang saya bilang diatas jangan malas, harus niat dan mau belajar, ikuti alurnya saja seiring waktu pasti bisa dan memahami, kalau ga mau pusing? yah tidak harus paham cukup ikuti saja alurnya!
Matematika sangat membantu untuk pembuatan software ;
- Software simulasi aliran fluida (Vektor, gradien, geodesik, persamaan diferensial, navier, stoke)
- Software yang berkaitan dengan kelistrikan (Trigonometri, bilangan kompleks)
- Software dengan fitur AI (Statistika, Kombinatorial, Matrix di algoritma tertentu.
Kalau
matematika jeblok jangan maksa langsung buat software diatas! buat yang
simpel - simpel saja sesuai kemampuan, dengan seiringnya waktu kita
bergelut dengan logika selama pembuatan software insyaallah jangankan
software yang diatas software yang bener - bener butuh skill tingkat
tinggi juga bisa dibuat.
Katanya Masuk Teknik Informatika Itu Susah
Katanya masuk teknik informatika itu susah? kalau dibilang susah si relatif iya. Tapi kalau butuh banyak usaha dan berdoa, iya. Buat masuk jurusan teknik informatika itu butuh banyak usaha dan doa, terutama kampus negeri. Jika kalian bener - bener ingin masuk teknik informatika khususnya kampus negeri, kalian harus benar - benar banyak usaha dan berdoa insyaallah kalian keterima di kampus negeri.
Dan apabila kalian tidak diterima di kampus negeri kalian jangan langsung putus asa begitu saja, banyak kok kampus - kampus swasta yang bagus, apabila kalian menyerah begitu saja bearti kalian tidak ada niatan sama sekali untuk belajar teknik informatika lebih dalam.
Solusi buat yang tetap ngotot ingin masuk kampus negeri, ini pendapat admin pribadi (jadi diskusikan kembali). Kalian ambil dulu kuliah di kampus swasta sembari daftar coba lagi untuk SNMPTN tahun depan, jadi apabila tahun depan gagal lagi, paling tidak sudah ada pegangan yaitu sudah menempuh kuliah. Dari pada menjadi ronin kapan mau belajarnya!
Mau negeri mau
swasta kalau kalian ga ada niatan sama aja bohong, banyak koq perguruan
tinggi swasta yang bagus dan menghasilkan lulusan yang sukses.
Katanya Jurusan Teknik Informatika di Perguruan Tinggi Swasta Susah Dapat Kerja
Kata - kata paling horor, sebenarnya si ini bukan hanya berlaku untuk jurusan teknik informatika saja, tapi untuk semua jurusan, negeri juga ga ada jaminan, negeri ada yang bagus ada yang jelek juga kan? memang ga dipungkiri dan rahasia perusahaan, namanya kalau perusahaan selalu membuat rangking diantara PT (perguruan tinggi) mana yang bagus dan mana yang di nomor duakan.
Swasta dan negeri seperti yang disebutkan diatas tidak ada jaminan kita bakalan dapat kerja, tergantung usaha kita untuk selalu berkembang, berusaha dan berdoa yang penting kuliah yang bener. Percuma masuk kampus favorit tapi tidak belajar ujung - ujungnya cuman jadi sampah masyarakat doang.
Lebih bagus lagi jika kita bisa buka lapangan usaha sendiri, inget bro teknik informatika itu banyak banget peluang untuk membuka usaha sendiri entah itu usaha berskala kecil maupun berskala besar. Salah satu contoh kalian bisa buka jasa pembuatan software, kalian bisa pasarkan jasa kalian di blog, sosmed ataupun youtube, mulai dari yang kecil ratusan ribu ataupun software berskala besar yang puluhan juta harganya, blog dan youtube selain kalian bisa memasarkan jasa, kalian juga bisa menjadi publisher iklan di google adsense buat menambah penghasilan. Itu hanya salah satu contoh saja masih banyak lagi.
Katanya Teknik Informatika itu Jago Benerin PC/laptop Rusak
Nah kata - kata yang paling sering didengar juga nih, biasanya anak teknik informatika itu sering disubat juga bisa segalanya, dikira dia mah anak teknik informatika itu apa kali bisa segalanya.
Di teknik informatika yang benar - benar kalian harus inget, kalian tidak akan pernah namanya mendapat pelajaran tentang bagaimana cara service memperbaiki PC/laptop rusak, kalau untuk hardware ada sedikit dipelajari (itu dikampus admin yah, gatau kalau dikampus lain). Jadi jangan heran apabila ada anak teknik informatika ketika diminta untuk services PC/Laptop angkat tangan, ya karena memang tidak pernah mempelajari wajar saja kalau tidak paham jadi angkat tangan. Hanya ada 2 kemungkinan anak informatika yang bisa service PC/Laptop, mungkin mereka yang pernah belajar (kursus) dan mereka yang hobi oprek atau belajar otodidak (belajar dari buku, internet dll).
Terus admin kan buka jasa services dll? padahal kan jurusan teknik informatika itu tidak pernah dipelajari soal begituan??
Yah
karena admin sering banget di minta untuk benerin laptop, hanphone dll
oleh teman admin, awalnya si cuman coba - coba services itupun dengan
bantuan tutorial services dari internet, setidaknya admin sudah tau
komponen hardwarenya karena sudah dipelajari di kampus walaupun sedikit
dipelajari setidaknya paham. Dan seiring waktu admin pun jadi hobi oprek
sampai laptop dan handpone admin pun jadi korban karena jadi bahan uji
coba oprek. Dari hobi oprek menjadi proyek. Nah jadi curhat kan, intinya
kalian pahami sendiri.
Katanya Teknik Informatika itu Jago Hack Akun Sosmed, Game Dll
Anak IT kerap sekali dikaitkan dengan hacker, pasti diantara kalian yang berkuliah di teknik informatika pernah disuruh oleh teman ataupun orang lain untuk membajak akun sosmed atau juga dimintai tolong untuk mengembalikan akun sosmed yang sudah dihack?! Akun sendiri aja masih dihack orang, ini malah disuruh hack akun orang adehh. Ngeselinkan kan?
Memang sebagian kampus yang memiliki program studi ini menawarkan mata kuliah keamanan jaringan. Baik itu mata kuliah wajib ataupun mata kuliah pilihan. Maka dari itu tidak semua kenal tentang apa itu keamanan jaringan. Tapi mahasiswa yang mengambil mata kuliah keamanan jaringanpun kadang juga tidak terlalu paham dengan mata kuliah ini.
Mengapa bisa demikian? Jika kalian tahu, seorang hacker itu merupakan seorang yang benar - benar cerdas, tidak semua orang memahami algoritmanya, selain itu juga ada undang- undang ITE yang sudah diatur, sehingga anak IT yang melakukan aktifitas hacking pun tidak akan semena - mena melakunnya.
Jadi kalo ada yang bilang anak teknik informatika itu jago hack itu hanya mitos. Memang suka ada saja orang yang baru mengenal atau mau belajar pemrograman, apalagi yang otodidak, suka pamer so - soan ngaku - ngaku hacker, baru pakai termux aja sudah so - soan hacker, baru ngetik beberapa baris script aja udah songong, pake tool orang aja udah songong. Ya itu...., karena mitos tersebut jadinya pada begitu kelakuannya haha
Katanya Ngapain Kuliah Di IT? Mending Belajar sendiri aja.
Jika mendengar kalimat ini, tentunya pasti kesal dan marah. Mengapa? mereka mengatakan demikian? Sebenarnya mereka hanya tidak tahu saja apa itu program studi teknik informatika. Mereka hanya menganggap yang dipelajari pada jurusan ini hanya memperbaiki komputer, mengetik, membuat design, dan hanya sebatas menjadi pengguna komputer semata yang memang pda dasarnya bisa dipelajari sendiri atau otodidak.
Tapi pada kenyataannya yang dipelajari mahasiswa jurasan teknik informatika dengan ekspetasi masyarakat sangatlah berbeda. Pada tingkat awal kita dihadapkan dengan mata kuliah kalkulus, dilanjutkan statitika dasar sampai lanjut, metode numerik, logika matematika, riset operasional, belum lagi berbagai macam mata kuliah programming. Sekadar informasi saja, ilmu - ilmu tersebut jika dipelajari sendiri membuat pusing kepala. Serius dah! Yang diajari saja masih pada pusing apalagi belajar sendiri.
Nah gimana kalian sudah tau tentang mitos dan fakta yang ada di jurusan teknik informatika ini?, sebenarnya masih banyak lagi, admin hanya mengambil yang sering didengar saja.
Oke cukup sekian dari admin, dan jangan lupa tinggalkan komentar pada kolom yang tersedia di bawah sebagai wujud apreasiasi kalian terhadap webstie ini.
Sekian dan Terimakasih.
ConversionConversion EmoticonEmoticon